Batakte,gmitklasiskupangbarat.or.id, -Persidangan Sinode GMIT XXXV berlangsung di Kabupaten Sabu Raijua 10-20 Oktober 2023. Peserta persidangan dari 51 klasis menuju ke Seba, Pulau Sabu pada 9 Oktober 2023. Sementara dua klasis lainnya yang berada di pulau Sabu bersiap menyambut peserta dan seluruh tamu yang akan akan berada di Sabu selama persidangan.
Seperti peserta dari klasis lain, peserta dari GMIT Klasis Kupang Barat menuju ke Sabu. Sebagian besar berkumpul di Kantor Klasis Kupang Barat di Batakte. Ketua Majelis Klasis Kupang Barat Pdt. Doddy Octavianus, S.Th memastikan kesiapan semua peserta, baik yang hadir di kantor klasis maupun yang langsung menuju pelabuhan.
“Kupang Barat berangkat dengan enam peserta, dua peninjau dan 3 orang penjaga stand. Kita akan membuka stand expo di sana. Stand expo terdiri dari informasi pelayanan Klasis Kupang Barat, struktur, peta pelayanan, profil jemaat dan juga hasil karya dari jemaat-jemaat berupa makanan, minuman dan berbagai karya seni tradisional (adat) dan lain sebagainya,” ujar Pdt. Doddy. Stand expo berada di sekitar lokasi persidangan.
Perutusan GMIT Klasis Barat berangkat menuju Sabu pada 9 Oktober 2023. Peserta yaitu Pdt. Doddy Octavianus, S.Th, Pdt. Isak Y. Liunome, S.Th, Pdt. Nining S.B. Holbala-Lonakoni, S.Th, Pdt. Akriana Y. Kalle-Tallomanafe, S.Th, Pdt. Faddy S. Pakh, S.Th, Pnt. Yavid Soru, SE, S.Pd, Dkn. Hulri Try Saputra Tefu, Pgjr. Hendro Hayon, S.Pd, M.Hum, Johanis Mbuilima, S.Sos, Pnt. Alexander Polin, Vic. Zascary F. R. Luik, M.Th.
Semua peserta dan undangan tiba di pelabuhan Seba, Sabu dalam perjalanan kurang lebih 12 jam. Perjalanan menggunakan feri ASDP dari pelabuhan Bolok dan kapal cepat Cantika Ekspres dari pelabuhan Tanjung Lontar Tenau. Setelah tiba, semua peserta disambut dan diatur menuju penginapan. Seluruh proses persidangan akan berlangsung di aula GMIT yang terletak di Desa Eimau Kecamatan Sabu Tengah.
GMIT Klasis Kupang Barat bagi kemuliaan Tuhan.f
Laporan: Pdt. yft hb