
Boneana,gmitklasiskupangbarat.or.id, -Bertempat di Aula Taman Wisata Boneana Desa Oematnunu Kecamatan Kupang Barat Selasa (14.1/2025), berlangsung Ibadah Syukur Natal 2024 dan Tahun 2025. Acara ini dirangkai dengan pembukaan pelayanan Klasis Kupang Barat tahun pelayanan 2025, syukur HUT Pdt. Doddy S. Octavianus, S.Th dan syukur HUT Dkn. Yosep Lede, SH. Acara dihadiri oleh Majelis Klasis Harian dan anggota, anggota ex officio dan keluarga, BPP dan UPP serta pengurus.
Ibadah dipimpin oleh Pdt. Paulus Bambang Irwan Matoneng, S.Th Direktur Radio Suara Kasih GMIT. Ia kembali mengingatkan tema natal tahun 2024 yaitu Marilah Kita Pergi Ke Betlehem. Bacaan firman Tuhan dari Lukas 2:1-20. Pendeta yang pernah melayani di Klasis Rote Barat (dulu Rote Barat Daya) ini mengingatkan tentang natal yang hendaknya diwarnai dengan kepekaan terhadap berbagai persoalan. Dimulai dari Kaisar Agustus yang melalukan sensus untuk mengetahui jumlah penduduk dan persoalan khususnya pajak, Yusuf dan Maria yang berhadapan dengan kenyataan Maria hamil sebelum nikah lalu melakukan perjalanan jauh dari Nazaret menuju Betlehem, persoalan para gembala dan sampai persoalan yang membutuhkan kepekaan di Klasis Kupang Barat. “Persoalan ada di sekitar kita. Kita hendaknya peka dan bersama menemukan jalan untuk membawanya ke Betlehem (baca Yesus). Bersama mengurus dan menemukan jalan keluar di dalam Tuhan.” ujar Pdt. Irwan.
Sementara itu dalam suara gembala Ketua Majelis Klasis Kupang Barat mengungkapkan tentang membersamai. Maksudnya adalah sebagai teman, sahabat yang menyertai dalam kebersamaan. Membersamai ini menjadi bagian dari kepekaan hidup dalam memberi dampak baik. “Kegiatan seperti ini adalah bagian dari membersamai dan menjalin keakraban. Kita adalah teman, sahabat dalam kebersamaan pelayanan. Kita terbuka untuk membicarakan berbagai hal dan saling menjaga.” ujar pendeta yang menjadi Ketua Klasis Kupang Barat untuk periode kedua.
Rangkaian ibadah dan perayaan diatur oleh Tim Pelayanan Litmuger Klasis Kupang Barat. Dalam perayaan ini dilaksanakan pula acara tukar kado.
GMIT Klasis Kupang Barat bagi kemuliaan Tuhan.f
Laporan: Pdt. yft hb